Cara Mengganti Musik di PES 2013 Dengan Lagu Sendiri


Cara Mengganti Musik di PES 2013 Dengan Lagu Sendiri -Lalu apa adakah versi PES yang mempunyai grafik lumayan bagus dan tidak terlalu berat?, jawabanya adalah ada yaitu Pro Evolution Soccer 2013 atau lebih rendah. banyak yang sudah membuktikan jika PES 2013 atau lebih rendah lumayan ringan dimainkan di PC atau laptop yang mempunyai RAM 2 Gb (Rata-rata Laptop). Dan dari semua jenis PES saya sangat merekomendasikan PES 2013 karena lebih ringan dan mempunyai grafik yang lumayan bagus serta untuk update pemain banyak yang membagikan di internet. Oleh karena itu jangan khawatir jika tidak bisa mengupdate pemain seperti musimnya.

Namun pada kesempatan kali ini saya tidak akan membahas secara lengkap mengenai PES 2013 melainkan akan memberikan tutorial yang mungkin saja bermanfaat bagi anda yaitu cara mengganti musik atau lagu di PES 2013. Tutorial ini saya buat karena banyak player pes 2013 yang bosan dengan music atau song yang itu-itu saja, apakah anda juga begitu? jika ia silahkan ikuti tutorial dibawah ini untuk mengganti music di pes 2013.

Cara Mengganti Musik di PES 2013 Dengan Lagu Sendiri

Cara mengganti musik di PES 2013 dengan lagu sendiri



1. Pertama sebelum mengganti musik di PES dengan lagu sendiri, terlebih dahulu anda harus mempunyai software untuk menconvert musik format MP3 ke Format ADX. dikarenakan file musik di PES hanya support file ADX, untuk softwarenya bisa menggunakan format factory atau software untuk mengganti format lagu lainnya.

Namun disini saya merekomendasikan "PES Sound File Converter" karena aplikasi ini lebih mudah dalam menconvert dan memang dikhususkan untuk mengganti musik di PES. dan maaf sekali disini saya tidak bisa menyediakan aplikasinya silahkan anda cari sendiri di google pasti ada banyak yang share.






2. Jika sudah punya silahkan buka aplikasi "PES Sound File Converter" disini saya menggunakan yang versi "PES Sound File Converter 1.5b", untuk caranya pastikan formatnya  MP3 to ADX lalu klik "Add" terus cari lagu yang ingin diconvert. jika sudah klik Next.


Cara Mengganti Musik di PES 2013 Dengan Lagu Sendiri




3. Setelah itu klik tanda [...] untuk menempatkan hasil output atau keluaran file ADX. jika sudah klik Convert dan tunggu prosesnya selesai atau sampai ada tulisan "Done!".

Cara Mengganti Musik di PES 2013 Dengan Lagu Sendiri




4. Selanjutnya silahkan rename atau ganti nama file ADX tersebut menjadi unnamed_19.adx jika sudah silahkan copy file tersebut lalu paste di "C: Program Files (x86)/KONAMI/Pro Evolution Soccer 2013/kitserver13/pesedit/img/dt02.img" kalau ada peringatan replace silahkan replace saja.

Cara Mengganti Musik di PES 2013 Dengan Lagu Sendiri




5. Nah disini sebetulnya musik di PES anda sudah tergantikan, namun untuk mengganti nama musik sesuai musik yang dimainkan di PES 2013 lakukan cara berikut, silahkan buka "C: Program Files (x86)/KONAMI/Pro Evolution Soccer 2013/kitserver13/pesedit" disitu terdapat file bernama "songs" berformat text. Silahkan buka file tersebut lalu ganti nomor 19 dengan nama lagu yang sudah anda convert tadi (nomor 19 disini menyesuaikan dengan unnamed_19), contohnya seperti dibawah ini.

Cara Mengganti Musik di PES 2013 Dengan Lagu Sendiri




6. Terakhir tinggal simpan, jika tidak bisa menyimpan alias terdapat tulisan "Access is denied" silahkan simpan di tempat lain lalu copy dan paste di tempat tersebut.

7. Success!


Nah itulah cara mudah mengganti musik atau lagu di PES 2013, jika terdapat kesulitan atau masalah silahkan tanyakan di komentar, sekian tutorial yang dapat saya bagikan dan semoga berhasil. Maaf karena tidak bisa menyediakan link download PES 2013



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Mengganti Musik di PES 2013 Dengan Lagu Sendiri"

Post a Comment